Friends of DAAI

Membawa pemirsa untuk lebih dekat dengan kemanusiaan,itulah salah satu program yang akan diusung oleh Friends Of DAAI. Anda pastinya sudah sering menonton Dunia Relawan, dalam program Friends Of DAAI, DAAITV mengajak pemirsa untuk tidak hanya menonton namun melakukan interaksi kemanusiaan.

Apa saja kegiatan Friends Of DAAI?

Pastinya akan lebih seru lagi untuk terjun dalam kemanusiaan daripada sekedar menonton orang lain melakukan hal yang sama bukan?Ya, kegiatan Friends Of DAAI melingkupi dunia relawan mengunjungi panti jompo,panti asuhan,membantu kemanusiaan dan masih banyak lagi termasuk juga sharing gathering sesama pemirsa DAAITV.

Komunitas Friends Of DAAI tidak hanya di Indonesia saja namun di negara aslinya,Taiwan,Friends of DAAI telah mencapai ribuan lebih jumlahnya termasuk dukungan dari temen-temen seluruh dunia.Pastinya akan lebih seru lagi ketika komunitas Friends Of DAAI dari berbagai dunia saling bertemu dan melakukan sharing bersama.

Anda, pemirsa DAAITV Indonesia juga berkesempatan hal yang sama.Bergabunglah dalam komunitas Friends Of DAAI akan membawa lebih banyak benefit dari bangunnya kepercayaan diri untuk bersumbangsih kepada kemanusiaan.Sebagai komunitas Friends of DAAI .Bersama-sama kita bekerja dalam kemanusiaan,bersama-sama kita membangun insan manusia yang penuh inspirasi setiap harinya

Sebagai anggota komunitas Friends Of DAAI,maka benefit yang akan didapat adalah

1. Info update terbaru dari program DAAI TV.

2.Berkesempatan untuk mengenal lebih dekat dengan para pemain drama dan orang-orang yang diceritakan dalam kisah nyata.(Program DAAI Night)

3.Bersumbangsih dalam kegiatan kemanusiaan dalam keikutsertaan menjadi relawan dan donasi kemanusiaan.

4.Sharing antar Friends of DAAI dari seluruh dunia.

Jadilah bagian dari Friends Of DAAI,Terima kasih Anda telah menjadi bibit penyebar cinta kasih kemanusiaan dalam dunia.Semoga cinta kasih selalu ada dalam hati kita.

Kegiatan Friends OF DAAI akan segera dibuka,bagi yang ingin tahu lebih mendalam,silahkan bergabung di milis Friends Of DAAI

http://groups.google.com/group/friends-of-daai?hl=en

Email : friends-of-daai@googlegroups.com

80 Responses to Friends of DAAI

  1. RINI AZIARTI berkata:

    saya ingin sekali menjadi relawan pengajar untuk anak-anak yang tidak sekolah atau kurang mampu, bagaimana caranya ya?

  2. Nyssa Hermawan berkata:

    bagaimana jika saya ingin menjadi relawan di DAAI TV ?
    saya tidak bisa melihat ke web site yang diatas.
    dan saya tidak memiliki pengalaman menjadi relawan…

    mohon bantuannya

    Terima Kasih

  3. astri berkata:

    saya ingin menjadi relawan lingkungan tapi saya tidak tau caranya?
    apalagi saya berada di medan bukan di jakarta

  4. indrie berkata:

    saya sangat suka drama Daai…sangat bagus apalagi berdasarkan kisah nyata…

    saya juga ingin jd relawan…bagaimana caranya?

    thanks
    Indrie

  5. pink pink berkata:

    saya ingin menulis skripsi tentang DA Ai..
    ada yg punya usul ga untuk judulnya??
    tanx untuk bantuannya…

  6. fullempty berkata:

    Membangun humanisme lewat Daai

  7. antonius berkata:

    Saya lulusan news cameraman 2003. mau jadi relawan caeraman news. Apakah bisa?

  8. Edo berkata:

    saya mau kirim skenario bisa ga?

    makasih….

  9. jay berkata:

    ini baru program tv yg tidak fiktif belaka,apalagi di zaman skrg ini perlu bgt…

    saya berminat mjd member n relawan bgmn caranya ya? trima kasih

  10. Sen berkata:

    Pak/Sdr Jay bisa liat di website http://www.tzuchi.or.id atau langsung clik ke http://www.tzuchi.or.id/Pendaftaran.php untuk pendaftaran secara online.
    Atau bisa juga langsung mengunjungi kantor yayasan untuk mengisi formulir pendaftaran relawan di :
    Gedung ITC Mangga Dua lt. 6
    Jl. Mangga Dua Raya Jakarta 14430
    Jakarta 14430

    Semoga bermanfaat 🙂

    Sen.

  11. laura berkata:

    saya tertarik sekali untuk join dengan daai tv, station tv local yang menayangkan kisah inspirasional..
    saya ingin sekali bergabung, sesuai dengan pendidikan dan dan pengalaman saya, jika ada lowongan kerja di departemen produksi..
    THX…

  12. LieZMaya berkata:

    salute to DAAI TV

  13. Malinda berkata:

    Deep Bow to Daai Tv

    Peace n Love

  14. hery berkata:

    the real stasiun tv

  15. ocha berkata:

    saya suka sekali drama ketika gladiol bersemi
    sangat inspiratif untuk hidup saya
    saya ingin teks lagu soundtracknya juga
    gimana caranya

  16. Ronny berkata:

    DAAI TV JIA YOUUU…!!!

  17. ita berkata:

    mohon informasi untuk pembuatan tas dari cilegon yg dibuat dr limbah kantong vacum cleaner.
    saya ingin membeli produk tersebut.
    terima kasih atas bantuannya

  18. maria ida berkata:

    dari pada dibiarkan tiada acara diatas pk.24.00 saya usul bagaimana kalau ditayangkan film2 yg terkadang tidak sempat saya tonton disiang hari. hal ini tentunya juga sangat menggembirakan bagi masyarakat pekerja malam. satu lagi usul saya utk film yg jam tayangnya pk 19 & 23.00 + 7.00 & 11.00 spy ditambah jam tayangnya jg hingga sore.

  19. yugata berkata:

    aq ska skali am drama ketika gladiol bersemi. aq mo tau judul sountracknya dong, kalo bisa sih sekalian am teksnya.
    satu lagi dong aq mo tanya siapa sih nama aktor yg memerankan gao dong lang?
    kalo ad yg tau bls k e-mailku ya.thx

  20. Ani berkata:

    Hallo Daai,
    Apa Daai menerima tulisan atau karangan fiksi untuk di filmkan dalam Daai TV.

    Saya tunggu Kabarnya.
    Semoga semua makhluk bahagia.

    Ani

  21. Ani berkata:

    Hallo Daai,
    Apa Daai menerima tulisan atau karangan fiksi untuk di filmkan dalam Daai TV.
    Saya juga ingin menjadi relawan Di Tzu Chi. Gimana caranya?

    Saya tunggu Kabarnya.
    Semoga semua makhluk bahagia.

    Ani

  22. daaitvindonesia berkata:

    Hi, Vivi.
    terima kasih atas masukkannya. Sebenarnya kenapa dipakai DAAI bukan TAAI pernah menjadi dilema waktu pertama kali menetapkan logo DAAI.
    Barangkali Vivi juga tahu DAAI sendiri tersusun dari 2 kata DA dan AI artinya Great Love. tapi kl dilafal akan menjadi TAAI. Lalu kenapa tidak pakai TAAI aja biar orng tidak salah melafalkannya. kenapa harus DAAI smtr lafalnya TAAI?
    Ini sebenarnya lebih ke keseragaman. Selain Indonesia, DAAI TV sendiri juga ada di Taiwan, dan direncanakan DAAI TV kelak bisa hadir di berbagai belahan dunia yg lain, misalnya Amerika Serikat. Bila di Indonesia pakai TAAI, di Taiwan pakai DAAI, di Amerika pakai DAAI versi Amerika, maka akan terjadi ketidakseragaman. Karena itu maka disepakati untuk menggunakan DAAI TV.

    Mudah2an penjelasan diatas bisa menjawab pertanyaan Vivi. Terima Kasih.

    Regards,
    Admin

  23. daaitvindonesia berkata:

    Hi, Ani.

    Terima kasih atas tanggapannya. Mungkin perlu saya sampaikan motto DAAI TV disini : Benar,Bajik dan Indah. Benar artinya semua hal yang ditayangkan DAAI TV diangkat dari kisah nyata. Bajik artinya selain kisahnya nyata, kisah tersebut harus memiliki nilai positif untuk pemirsa. Indah artinya penyampaiannya secara halus dan lembut, juga membawa kedamaian batin buat pemirsa. Karena itu DAAI TV tidak bisa menerima kisah fiksi seperti yang Ani tawarkan. Kami, mohon maaf untuk hal ini. Barangkali Ani bisa mencoba menawarkannya ke TV yang lain.

    Mengenai keinginan Ani untuk berperan aktif menjadi relawan Tzu Chi, Ani bisa menghubungi no.telp Yayasan Budha Tzu Chi Indonesia di 021-6016332.

    Demikian dari saya, terima kasih.

    Regards,
    Admin

  24. daaitvindonesia berkata:

    Hi, Maria

    Terima kasih atas masukkannya. Untuk Drama jam 19.00 & 23.00 kalau misalnya Maria ketinggalan bisa menontonnya lagi di esok hari jam 07.00 atau 11.00. sementara drama jam 21.00 bisa disaksikan ulang di esok hari jam 09.00 atau 13.00 dan 16.00.

    Untuk program acara diatas 24.00 – 06.00, sebenarnya telah ada rencana dari DAAI TV untuk mensign off program acara. Jadi ke depan DAAI TV akan menutup siarannya mulai pukul 24.00 – 06.00. Hal ini merupakan wujud nyata dari DAAI TV untuk ikut ambil bagian dalam mengurangi pemanasan global dan penghematan penggunaan SDA.

    Sekian dulu dari saya dan saksikan terus DAAI TV, terima kasih.

    Regards,
    Admin

  25. maria berkata:

    mohon info apakah setiap drama daai tv ada vcd serta novelnya? mengingat saya senang dengan film2 drama yang sudah diputar dan hendak mengkoleksi novel atau vcd, selain itu juga bisa sebagai hadiah untuk keluarga.

    drama daai tv selalu menjadi inspirasi keluarga dan baik di tonton segala usia.

    terima kasih.

  26. MARIA SEMI NURYANTI/Ria berkata:

    Saya adalah guru di salah satu Sekolah Katolik di Jakarta Barat, sudah 3 tahun saya mencoba merintis pendidikan lingkungan hidup namun belum nampak ada hasilnya. Apakah sekolah kami dapat bermitra dengan TV DAAI mewujudkan mimpi saya menjadikan sekolah kami sekolah berbasis lingkungan hidup ?
    Mohon informasi prosedure dan no kontak.

    terima kasih

    Ria

  27. yrliman berkata:

    Tolong adakan studi kasus di desa Tegalpelem- Indramayu,hub Frans no hp: 08881575913,dia adik sy yang kagum dengan karya sosial insan Tzu Chi dan ingin berkarya membantu warga disekitarnya yang miskin dan sakit,ada beberapa sakit jiwa,butuh uang untuk berobat rutin,tolong hub adik saya.Terima kasih Tuhan memberkati anda semua.

  28. Eddy Fang berkata:

    Hai Daai Tv, kenapa siaran Daai Tv di Medan pada jam 23:00 sudah OFF, pdhl dlm jadwal, film yg ditayangkan jam 19:00 msh akan ditayangkan jam 23:00, apakah Daai Tv di Jakarta juga begitu, Karena seharusnya kan sampai jam 24:00 baru OFF. tolong diperhatikan hal ini, kalau bisa, tolong Daai Tv yg di Medan dihidupkan sampai jam 24:00. Terima kasih, Terus bagaimana caranya agar kita bisa bertemu dengan tokoh asli dan pemeran drama Daai Tv? Trima kasih?

  29. Diana berkata:

    aku mau tanya dong tentang pemain asli ‘Ketika Gladiol Bersemi’. Dan untuk VCD yang di jual di JingShi itu ada text indonesianya atau tidak ya? Thank you…

  30. steve berkata:

    Salut buat DAI TV yang tampil beda dengan stasiun TV lainnya. Saya suka sekali dengan drama-dramanya. Kalau boleh tahu apa judul-judul soundtrack drama-drama tersebut (dalam bahasa mandarin). Maju terus DAI TV !

  31. gun-gun berkata:

    hai DAAI TV salam kenal. Aku senang sekali melihat acara-acara yang ditayangkan oleh DAAI. oleh karena itu aku ingin bertanya kepada pihak DAAI apakah film seputih cahaya rembulan ada dvd atau vcd nya??
    dan apakah ada di jual jika ya dimana tempatnya ?
    TERIMA KASIH

  32. yudy berkata:

    salam kenal daai tv.

    Saya sangat senang dengan kegiatan2 sosial. saya ingin sekali bisa bergabubg dnegan relawan daai tv.
    saat ini saya sedang merintis untuk membuka rumah baca di lingkunganku. apakah ada program dari daai tv yang bisa membantu aku.

    Lokasi aku, dimanggarai, jakarta

    terima kasih
    Yudy Hartanto
    081314728814

  33. wah, mendingan daai tv siarkan juga acara pendidikan formal, soalnya di indonesia tv pendidikannya sdh terkontaminasi.1jAM Seminggu ok lah, lebih sering lebih bagus.From anak SMAN 53 JAKARTA. Gambarya udh bening, tapi bayanggannya msh banyak.

  34. ratih berkata:

    pengen banget tergabung dalam daai tv karena menurut saya ini adalah st televisi yabg benar2 concern dengan lingkungan. tidak cuma ngomong stop global warming tapi ikut berpartisipasi. isi acaranya juga berbobot…..karena ga ada sinetron kali yah…..

    daai tv buka lowongan kerja ga? kan seru banget kerja di tempat yang mudah-mudahan saru pikiran

  35. quan berkata:

    Hi DAAI TV,

    Sya suka skali ama Drama2 yg ditayangkan. Terutama film “Ketika Gladiol Bersemi” betul2 menyentuh hati. Kalo ada DVDnya bisa dibeli dimana yah?

    Maju truss DAAI TV. The Best Station Television.

    hi Yugata,

    Aktor yang memerankan Gao Dong Lang di film Ketika Gladiol Bersemi adalah 馬國賢 Ma Quo Xian.

    Tks.

    Quan

  36. quan berkata:

    Sory Salah tulis namanya Ma Guo Xian.

  37. mimi berkata:

    Sya sangat terkesan dgn drama ketika gladiol bersemi. itu adalah drama terbaik yg pernah saya tonton sepanjang hidup saya. saya bertekd untuk menerapkan kekompakan n kasih sayang dalm keluarga saya kelak. dimana saya bisa mendapatkan DVDnya, sountrak lagu, n foto 2 para pemainnya?
    terima kasih

  38. Amalia Sekarjati berkata:

    Halo, Daai.
    Salam kenal. Saya dan teman saya sedang mengusahakan sebuah majalah online remaja, khususnya untuk laki-laki. Bisa dilihat sendiri di http://www.ragazzonline.blogspot.com

    Untuk edisi September, kami hendak mengangkat tema Televisi, dan kami kagum sekali dengan kehadiran DAAI TV di tengah-tengah masyarakat Indonesia. Karena inilah, kami berencana untuk mengangkat profil DAAI TV di majalah online tersebut. Untuk menambah informasi, kami hendak melakukan wawancara dengan pihak DAAI TV. Bisakah kami mendapatkan kesempatan itu? Kalaupun kesempatan ini tidak kami dapatkan, bolehkah kami tetap mengangkat profil DAAI TV berdasarkan info yang kami dapat di blog ini?

    Terima kasih sebelumnya. Saya bisa dihubungi kembali lewat email atau blog. Terima kasih sebanyak-banyaknya. Saya tunggu kabarnya. Terima kasih 🙂

  39. Vercute ham berkata:

    Aku senang sekali nonton acara daai tv.Terutama sejak ketika gradiol bersemi.Aku mau nanya siapa saja nama pemeran keluarga Gao tersebut.Xie xie

  40. Chen Suang Lui berkata:

    Hallo Daai TV..
    Saya salah satu relawan tzu chi..
    klo ada hal2 atau news yg br mohon kirim ke email sya ya..
    Thanks
    Daai TV maju terus pantang mundur..

  41. lehkim berkata:

    hy DAAI gmn y sy pingin blajar jadi relawan tapi sy bingung DAAI hanya ada di kota besar… sedangkan sy di kota kecil (JAMBI)

    Tolong krmkan ke mail sy donk cara menjadi relawan di DAAI TV thx DAAI

    DAAI CAIYOOOOOOOOO

  42. Permisi,

    Saya seorang anak yang baru saja lulus SMK, saat melihat beberapa tayangan yang disajikan oleh daaitv saya merasa tertarik dengan dunia relawan yang terkesana membuat hati menjadi lebih tulus dan bermanfaat bagi orang lain.

    Ada keinginan untuk bergabung dengan rekan-rekan yang sudah lebih dulu beraktivifitas di dunia relawan, tapi saya masih muda dan masih belum cukup pengalaman selain itu saat ini masih disibukan oleh kegiatan-kegiatan belajar yang memang harus saya tekuni.

    Apakah ada sesuatu hal, yang tanpa beraktifitas secara langsung pun masih dapat memberikan maanfaat bagi orang lain ?

    Atau beberapa ilmu/pengalaman yang nanti boleh saya dapatkan melalui daaitv ?

    Sekian, terima kasih

  43. toni berkata:

    saya ingin sekali bergabung dengan daai .

  44. Mas Bayu berkata:

    Bos, saya mahasiswa arsitektur.
    Sdg menulis skripsi ttg stasiun TV.
    Saya disuruh mengumpulkan dulu data2 preseden ttg semua stasiun TV di Indonesia.
    Tolong dipajang foto2 bangunan/ ruang2 studio di Da Ai TV ini, spy bisa dianalisis & jd referensi dlm merancang stasiun TV dgn siaran khusus ini.
    Skripsi saya merancang bangunan stasiun TV.
    Tolong ya.
    Makasih bgt ni utk responnya.
    Ditunggu balasan & jawabannya ke email saya.
    oke.
    Makasih bgt ya.

  45. Mas Bayu berkata:

    Maju trs Da Ai TV.
    Sebarkan kerukunan dan kedamaian antar umat beragama di Indonesia.
    Anak2 muda Indonesia mendukungmu.

    (tp jgn lupa data2 ttg konsep bangunan di studio2 Da Ai TV + foto2 fasade n ruang2 studionya ya..hehe…)

    sudah ditunggu dosen nih..

    thenkyu ya buat pengelola2 Da Ai TV.

  46. Chiang berkata:

    SAYA ingin mendownload soundtrack JALAN CINTA KASIH … bisakah saya mendapat link nya ?

    atau bisa tolong di send attachment ke EMAIL?

    lagunya .sangat menyentuh

    apakah ada terjemahan artinya ?

    terimakasih banyak atas respon nya

    NB : bantuan dari teman2 pecinta DAAI Tv juga sangat dihargai

  47. Chiang berkata:

    Dear DAAI TV dan Management…

    kita semua menginginkan DVD Drama DAAI TV beredar dalam bentuk DVD juga ..

    adi kita semua bisa menonton kembali bersama orang2 atau keluarga kita kelak / sekarang ini yang belum menonton dan membuka MATA HATI saudara2 /teman2 kita yang lain juga..

    dari kita sndiri ,ke saudara,teman,tetangga,RT,RW,dst

    Semoga DVD drama2 DAAI TV terwujudkan secepat mgkin

  48. no2n berkata:

    halo daai tv..aku seneng banget deh sama drama2nya gak kalah sama drama korea,malah lebih menyentuh andai saja sinetron bisa seperti itu ya..aku mau tanya judul lagu yang video klipnya ada aktivitas2 keagamaan itu apa ya?boleh nggak minta lirik lagu nya c0z lagunya enak di denger..thanks daai

  49. Christy berkata:

    Hi DAAI TV….
    Saya mau tanya, bagaimana caranya kalau saya mau jadi relawan di daai tv? Tahun lalu saya ada angkat kegiatan Tzu Chi dan DAAI TV di Jakarta sebagai tema film pendek saya. Setelah liputan tersebut saya tertarik untuk ikut menjadi salah satu relawan di sana. Bisa minta penjelasan yang lebih rinci kalau boleh, tentang cara menjadi salah satu bagian dari produksi di DAAI TV. Terima kasih yang sebesar-besarnya sebelumnya…..
    O ya, sekalian mau tanya, alamat toko buku tzu chi yang di jakarta dimana ya???
    makasi….

  50. Christy berkata:

    Halo lagi….
    hehe…
    saya baru abis liat-liat komen nih…..
    sepertinya drama ‘Gladiol Bersemi’ bagus banget de…
    banyak yang suka (termasuk mamaku)..
    mo tanya donk, drama ini ada dalam bentuk DVD / VCD ga???
    Soalnya saya sekarang lagi study di Melbourne n dsini belom ada DAAI TV (tapi klo tzu chinya ada) hehe…….
    btw, saya dsini uda ada ikut kegiatan tzu ching (bener ga ngetiknya??), tapi masi kaya relawan lepas….(ga tiap minggu dateng…hehehe….) semoga nanti klo uda siap….uda jodo gitu… bisa bergabung jadi relawan tetap…. hopefully….. Dengan saya ikut tzu chi dsini (Melb), saya belajar banyak….dan saya juga sadar klo apa yang udah saya pelajarin ini juga masih belum cukup….. saya masih harus belajar lagi untuk jadi relawan……
    akhir kata (hahaha…)
    maju terus buat DAAI TV and TZU CHI…….
    Buka cabang lagi donk….. setelah di indo, sekarang di Ausie yah…..
    hahhahaa…..ditunggu loh…….

    GAN EN

  51. edith berkata:

    saya suka dengan DAAI TV segmen dramanya
    bagus …………krn tdk di dubbing
    beri mtivasi bwt blajar
    ok sukses y

  52. Dennis Wu berkata:

    Haloo DAAI TV, aku seneng banget dengan Drama” yang telah ditayangkan karena semua filmnya berarti dan bermakna lagu”nya juga emak didengar,
    O ya saya ingin sekali mengkoleksi semua lagu soundtrak DAAI TV tapi gimana saya bisa mendapatkannya?

  53. Irwan berkata:

    hallo, bravo but tim DAAI TV dengan drama-drama kehidupannya yang super! boleh tau web. nya Zeng Bau “Atuo” (perjalanan hidup 1) atau biografi perjalanan hidupnya? ada yang punya foto aslinya Atuo tdk? jadi penasaran! karena wajah pemeran aslinya yang keluar cuma Tuo’cie dan Tuo’ma, ayahnya mana? he..he..
    Sekali lagi bravo untuk semua tim DAAI TV, semoga makin digemari semua orang.

  54. rini berkata:

    berbuat baik untuk orang lain itu indah, ingin sekali melakukan tapi masih belum banyak waktu untuk melakukan, minta info untuk kegiatan-kegiatan relawan, mungkin suatu saat bisa ikut. Salut untuk para relawan yang selalu berbuat dengan nuraninya.

  55. Taufik ali Ihwani berkata:

    saya mo film jalan kehidupan 1 yang judulnya jalinan jodoh yang diperankan oleh shi yuan-jie sebagai a tuo di ulanh lagi dong……..cz temen2 saya banyak yang suka ma filmnya setelah saya kasih tau tapi mereka baru mulai nonton pas pertengahan jadi mereka kurang puas n pengen nonton lg……terus klo mo jadi relawan buat Tzu chi saya mesti daftar dimana ya? minta alamatnya dong? atau kasih saya pemberitahuan yang lebih jelas lg untuk menjadi relawan….saya mohon…terima kasih

  56. kiki berkata:

    hallo salam kenal….
    aku mo request kpd Da Ai Tv…
    tolong drama JALAN KEHIDUPAN 1 “JALINAN JODOH” di ulang lagi. karena mama ku sangat suka dan selalu menanyakan kapan drama JALAN KEHIDUPAN 1 diputar lagi. Dalam rangka menyambut hari IBU aku ingin minta tolong kpd Da Ai Tv u/ menayangkan kembali drama JALAN KEHIDUPAN 1, sebagai hadiah u/ mamaku. Terima kpd Da Ai Tv yg sudah menayangkan drama2 yg penuh cinta kasih…
    Semoga Da Ai Tv dpt terus menyebarkan cinta kasih kpd semua makhluk….

  57. Agathonica berkata:

    Hallo, salam kenal ya, saya mohon diinformasikan rs mana yg bersedia melakukan operasi bibir sumbing gratis/dengan biaya murah? Sepertinya di DAAI TV pernah disiarkan alamatnya (kalau tidak salah). Info ini akan saya teruskan ke rekan saya krn dia menemukan seorang anak keluarga tidak mampu yg harus dioperasi min 4x. Mungkin ada yg bisa membantu?

    Saya juga suka melihat liputan relawan DAAI ke panti2 asuhan maupun org2 cacat, mungkinkah para relawan berkenan untuk datang melihat (dan menolong?) ke Panti Asuhan Taman Fioreti (Jl. Raya Kampung Sawah Gg. Pos Rt04/01 no. 16, Jatimurni-Pd Gede, Bekasi) yg saat ini benar2 membutuhkan bantuan? Di panti ini terdapat +/- 40 anak2 dan tempatnya sangat sederhana dan masih mengontrak. Terakhir saya berkunjung, panti ini masih berhutang puluhan juta utk membebaskan bayi2 yg lahir prematur dr rs (rata2 anak2 MBA).

    Atas bantuannya saya ucapkan terima kasih.

  58. Diana berkata:

    hai salam kenal…
    aku mo request ke DAAI TV…
    tolong drama JALAN KEHIDUPAN 1 bagian jalinan jodoh di ulang lagi dong… karena aku suka sekali sama drama itu.. jadi aku pengen nonton ulang lagi…
    bravo buat tim DAAI TV…
    terimakasih kepada DAAI TV yang sudah menayangkan drama-drama yang berkualitas…

  59. Mei berkata:

    hai hai… ni hao ma???

    nama saya mei,
    aku mau request ke DAAI TV, Mama ku ( Hj. Mugiati ) suka banget sama Drama yang pemainnya ” chang chang ” anak yang hiper aktif, tolong di ulang lagi ya, dari awal sampai akhir, karna mama saya suka banget sama karakter orang tua chang chang yang sabar dalam setiap perjalanan hidupnya dengan anak yang serba kekurangan…

    bisa tolong di info ya
    secepatnya .

    salam,

    Mei
    ( Sekretaris Merpati Nusantara Airlines)

  60. Utri Edva Lestiana berkata:

    Saya tidak banyak komentar hanya ingin mengucapkan ‘Thanks DAAI TV’ untuk semua tayangan sangat indah dan bagus serta senantiasa menggugah hati agar kita selalu melihat kebawah, welas asih dan selalu ingat untuk menyelamatkan lingkungan. Rasanya saya sudah tidak bisa perpaling ke lain hati (maksudnya sdh tidak melirik stasiun TV yang lain). Drama yang diputar oke banget….wah seru juga kalau DVD Drama DAAI TV ada terutama Gladiol Bersemi dll. DAAI TV selalu di hati. Sukses selalu.

  61. lyviana berkata:

    kalo mau jadi relawan di DAAI tv gmn cara nya ya?
    aku seneng banget nonton DAAI tv.
    jadi terharu and pengen banget melakukan kebajikan.

  62. mimi berkata:

    *mimi n keluaraga mimi suka banget sama film2 daai…..^_^
    *daai koQ flim yg indo cuman dikit??-_?
    *tp mimi suka juga yg mandarin…hehe
    *oh ya mimi bole gak kirim skenario???

  63. retno berkata:

    hlooooo da ai
    aq retno, senang dh ntn acr km banyak inspirasi jdnya
    klo mo gbung dlm kegiatan sos alias jd relawan kamu gmn seh crnya info aq di email ku ya

    xiexie
    retno jkt

  64. Utri Edva Lestiana berkata:

    Aku mau gabung jadi relawan bagaimana caranya? Thank

  65. Utri Edva Lestiana berkata:

    Banyak Inspirasi yang kita dapat dari tayangan DAAI TV, kalau boleh bertanya dimana kursus untuk pembuatan kerajinan tangan dari bahan bekas seperti sampah plastik dari air mineral, pelembut pakaian, sabun cuci piring? Saat ini kami mempunyai sanggar ketrampilan dimana mempunyai misi menyelamatkan lingkungan… kami tunggu informasinya. Sukses DAAI TV di tahun yang baru 2009. Thanks dari Ibu2 RW 14 Kel. Jati Asih Bekasi.

  66. Albert Salim berkata:

    TaCia Hao..

    kpada bpk” dan ibu” sekalian..saya merasa tersentuh dengan pekerjaan yang dilakukan ibu saya ketika ibu saya mulai mempraktikkan hal-hal kecil yang diajarkan oleh tzu chi..oleh karena itu, saya ingin bertanya kepada saudara/i sekalian :

    1. apakah bapak/ibu/saudara/i mengetahui suatu tempat yang membutuhkan bantuan?[Wilayah Jakarta]
    2. apabila bapak/ibu/saudara/i mengetahui tempat tersebut, tolong hubungi k CP saya :

    08999180895

    Formatnya :
    Nama Tempat_Kecamatan_Wilayah_Nama Pengirim SmS

    informasi bapak/ibu/saudara/i sangat berarti bagi saya..kan En

    Xie” niMen^^

    Semoga Semua Makhluk Hidup Berbahagia

  67. Gunawan berkata:

    Salam kasih Daai TV,

    Saya banyak terinspirasi dari kisah film “Menemukan Kembali Kasih Sayang”. Dari film tsb, saya mengetahui betapa para insan Tzu Chi berjuang keras untuk menolong sesama tanpa diskriminasi. Melihat kewelas-asihan insan Tzu Chi dalam film ini, banyak pemirsa Daai TV tergerak untuk membantu, baik sumbangan dana, skill ataupun tenaga.

    Tetapi pemirsa sangat kesulitan u/ mendapatkan info bagaimana bersumbangsih. Saya usulkan Daai TV mencantumkan no. rekening nya agar pemirsa yg tergerak bisa sumbang dana, lalu info kantor2 Tzu Chi beserta no. telp yg bisa dihubungi di seluruh Indonesia.

    Di dalam kehidupan yg sangat kompleks ini, mohon kewelas-asihan Daai TV untuk memberikan sedikit kesempatan bagi publik awam spt kami agar mampu menjalin jodoh baik, via perbuatan2 baik tanpa pamrih. Bahkan, DAAI TV diharapkan mampu ‘MENDORONG’ kami agar menjalin jodoh baik tsb.

    Spt kata Master, di dunia ada 2 hal yg tidak dapat ditunda, yakni berbakti pada ortu & berbuat kebajikan. Mohon usul saya tsb segera dipertimbangkan.

    Thanks a lot.

    Amithofo,

    Gunawan

  68. Johny berkata:

    Dear Pak Gunawan,

    Untuk informasi Kantor-kantor Tzu Chi maupun no telpon kantor yang bisa dihubungi, bisa bapak jumpai di website dengan URL : http://www.tzuchi.or.id .
    Website tersebut juga memuatkan kegiatan-kegiatan yang dilakukan Relawan Tzu Chi Indonesia.

    Semoga informasi diatas dapat membantu bapak.

    Gan En,
    Johny

  69. Intan berkata:

    Drama2 kisah nyata yg ditayangkan di Daai TV benar2 memberikan bayak inspirasi bagi para pemirsanya, termasuk saya sendiri. Membuat kita lebih menghargai hidup, mensyukuri apa yg kita miliki sekarang, dan lebih peduli pada sesama tentunya. Pupuk terus semngat kita untuk menyebarkan cinta kasih bagi semua makhluk…

  70. bachtiar berkata:

    Bersyukur kita punya station TV seperti DAAI TV.Siarannya sangat berbobot.Lintas sara dan membumi.Saya sangat menikmati alur cerita drama yang ditayangkan.Teruslah berbuat seperti itu untuk mencapai dunia yang damai,penuh cinta kasih.Saya ingin bergabung menjadi relawan di Tzu Chi suatu saat nanti.

  71. JH Beng berkata:

    Hi, DAAI TV yang mencerahkan
    Tangkapan di daerah Ketapang – Kota kurang bagus nih.Tolong dong.
    Kapan ya ceramah master dibuat VCDnya? Please

    gan en
    maay all being are happy

    beng

  72. Ayu Sayuri berkata:

    Tolong tanya…alamat dari tempat daur ulang di daerah Kelapa Gading- Jakarta Utara…terima kasih

  73. Johny berkata:

    Dear Pembaca Friends of Daai,

    Mau menginformasikan saja bahwa telah beredar DVD DAAI Drama yang ada subtitle indo dan ada yang Dubbing bahasa indonesia. Berikut adalah judulnya:

    1. Ketika Gladiol bersemi–subtitle indo ( menceritakan sebuah keluarga dengan penuh lika liku menghadapi kerasnya kehidupan , jatuh bangun dalam usaha bisnis keluarga, dan terakhir mencapai kesuksesan sampai usia tua)

    2. Dibalik Suatu Cobaan–Dubbing bahasa indo ( menceritakan seorang tokoh Xie kun Shan yang menderita cacat karena tersengat listrik sewaktu bekerja sebagai kuli bangunan, dan akhirnya maut tidak jadi menghampirinya, dengan penuh kerja keras dan semangat membaja melalui mulut menghasilkan maha karya berupa lukisan yang sangat diminati oleh para kolektor lukisan ).

    3.Kisah Sebening Kasih–Bahasa Indo ( menceritakan tokoh seorang ibu dengan anaknya yang mengalami kepahitan dalam hidup, tergusur dari rumah liar bantaran sungai beberapa kali dan terakhir dibantu oleh relawan Tzu Chi untuk menempati rumah susun Tzu Chi serta berhasil mengukir prestasi di sekolah Tzu chi )

    Bagi yang berminat bisa dibeli di:

    * Jing-Si Books & Cafe Pluit
    Jl. Pluit Permai Raya No. 20 Jakarta Utara
    Telp. (021) 667 9406, 662 1036
    Fax. (021) 669 6407

    * Jing-Si Books & Cafe Kelapa Gading
    Mall Kelapa Gading I Lt. 2 Unit #370-378
    Jl. Bulevar Kelapa Gading Blok M
    Jakarta Utara 14240
    Telp. (021) 4584 2236, 4584 6530
    Fax. (021) 452 9702

    Gan En.

  74. hendar puji astoro berkata:

    Dalam kegersangan dan kekosongan tatapan akan kenyataan.. dalam kegalauan perbuatan dan tindakan … dalam kebimbangan melangkah… walaupun hanya setetes… DAAI TV dan Yayasan Tsu Ci… telah memberikan semangat dan motivasi untuk melanjutkan hidup dan kehidupan… dengan kasih sayang… yang Uviversal… menerobos adanya perbedaan suku, agama ras dan lainnya… untuk menjadi manusia-manusia tangguh… yang mengasihi dan menyayangi sesama… mencintai dunia beserta isinya… dan menghormati pencipta..!!

  75. sri hidayati berkata:

    Salam hangat,

    Saya Sri Hidayati dari CSRC UIN Syarif HIdayatullah Jakarta. Saya suka dengan tontonan yang disajikan oleh DAAI TV yang universal dan lintas agama. Oleh karenanya, kami tertarik untuk mengundang DAAI TV untuk sharing ide dan pengalaman dalam workshop tentang “Peran Media dalam Penguatan Integrasi Sosial di Kalangan Umat Beragama” yang akan kami selenggarakan pada tanggal 31 Maret – 2 April 2009, di Hotel Seruni Cisarua. Dalam workshop ini kami mengundang juga teman-teman dari media lain baik cetak maupun elektronik termasuk media alternatif. Kami mohon kiranya dari DAAI TV untuk bisa ikut serta dalam acara ini. Untuk undangan, TOR akan kami kirimkan kemudian. Terima kasih banyak.

  76. Saya berminat, saya di Jakarta.

  77. Aline berkata:

    Bagaimana caranya menjadi friends of DAAI ?
    Karena saya sangat ingin bergabung
    Dan menjadi berkat & berguna bagi orang lain

  78. lina berkata:

    Salam cinta kasih,

    Terima kasih atas seluruh program acara kemanusiaan yang ditayangkan Da Ai.

    Kami juga berterima kasih, Da Ai telah menayangkan drama yang berdasarkan kisah nyata.
    Banyak sekali hikmah yang dapat diperoleh dari setiap drama Da Ai,
    diantaranya “JALAN KEHIDUPAN” bagian pertama : “JODOH”.
    Kisak tersebut terasa sangat nyata dan dekat dengan kehidupan sehari-hari,
    menceritakan kehidupan sebuah keluarga sederhana , di mana hubungan antara ayah dan anak yang kurang harmonis.
    Setelah sang anak kecelakaan dan meninggal, baru timbul penyesalan di hati,
    mengapa kita tidak menghargai dan mengungkapkan cinta kasih kita kepada keluarga dan orang-orang yang kita sayangi.
    Kami mohon kesediaan Da Ai untuk menayangkan ULANG drama : “JODOH” ini.
    Semakin ditonton, semakin banyak manfaat yang bisa kita dapat.
    Sekiranya memungkinkan, mohon Da Ai mengeluarkan VCD atau DVD drama-drama Da Ai.

Tinggalkan komentar